tagline

Virus Positif Terus Ditularkan melalui Internal Training “Agent Of Change" PT PN X

  

Alpha Media

YOGYAKARTA - Sebagai kelanjutan dari “Corporate Culture Continuous Program”, berlokasi di Aula Duta Wacana, Kaliurang, Yogyakarta, Kebun Klaten mengadakan Internal Training Agent of Change gelombang ketiga. Gelombang pertama diikuti 25 orang agent terpilih yang ditraining khusus oleh Total Quality Indonesia dan telah diadakan di Tretes Mei tahun 2014, selanjutnya gelombang kedua diikuti oleh 100 orang karyawan dan juga dilatih oleh TQ dibawah komando Johan Yan, The Best Corporate Motivator yang ada di Indonesia.

 

Tujuan pelatihan ini adalah mengubah mindsetkaryawan agar menjadi personil yang selalu berpikir positif dan tangguh menghadapi segala macam tantangan yang ada dilingkungan kerja sehingga bisa mencapai target perusahaan yang sudah dicanangkan.

Alpha Media

Pelatihan “Agent of Change” kali ini sedikit berbeda dengan pelatihan terdahulu, dimana para motivator bukan didatangkan dari pihak TQ Indonesia namun berasal dari internal karyawan, yakni 25 orang agent yang sudah ada di Kebun Klaten. Tentunya diharapkan ilmu yang sudah mereka terima dari pelatihan terdahulu bisa ditularkan kepada peserta yang ada.

 

Materi pelatihan tidak berbeda jauh dengan materi terdahulu, hanya sedikit dikembangkan sesuai dengan kompetensi peserta, B Hernowo selaku ketua panitia pelatihan mengatakan “Materi didesain sedemikian rupa disesuaikan kebutuhan peserta dan diharapkan 25 agent of change terdahulu dapat menularkan virus positif kepada 36 orang peserta yang ikut dalam pelatihan ini.”

 

Pelatihan berjalan dengan lancar dan sukses ditandai dengan peserta yang sangat antusias dan semangat mengikuti setiap sesi acara yang berakhir pukul 18.00 tersebut.

 

Pada puncak acara , H. Purwadi, General Manager Kebun Klaten menyampaikan rasa bangga dan puas terhadap pelaksanaan pelatihan tersebut. “Kesuksesan acara ini menunjukkan bahwa SDM Kebun Klaten mempunyai potensi yang besar untuk membangkitkan kinerja Kebun Klaten yang selama beberapa tahun terakhir belum berhasil. Diharapkan program ini berkelanjutan untuk me-“refresh” motivasi kerja karyawan sehingga diharapkan ke depannya Kebun Klaten bisa tetap eksis.”